Lurah Muara fajar Timur Tetap Membangun Bersama Masyarakat


Pekanbaru , HW1.Com

Lurah Muara Fajar Timur kecamatan Rumbai Kota kota Pekanbaru ,tetap membangun kelurahan bersama dengan masyarakat.Pembangunan kelurahan memang harus menyertakan masyarakat kelurahan agar jangan ada pembangunana yang tidak tepat sasaran dan tidak tepat guna.Hal itu menurut lurah Muara Fajar Timur adalah hal yang harus dilakukannya sebagai pejabat Lurah yang baru, agar dapat bekerjasama dan bersinergi dengan semua elemen masyarakat yang ada.

“ Saya akan tetap bekerjasama dengan semua elemen masyarakat agar pembangunan tepat sasaran dann   tepat guna “ Ujar Lurah Muara fajar Timur Muchlis SKm MSi kepada HW1.Com diruang kerjanya, ( 12/8).

Ia menambahkan dengan membangun bersama masyarakat dan elemen lainnya akan dapat membangun kelurahan sesuai visi misi Walikota Pekanbaru Dr H Fordaus ST MT memajukan kelurahan tanpa ada masalah ditengah masyarakat.Pembangunan Kelurahan mendapat bantuan dana sebesar Rp 350 juta yang digunakan membangun semenisasi jalan di 2 titik dan membuat sumur Bor di 5 titik serta renovasi Mesjid di kelurahan Muara fajar Timur.    

Pembangunan yang dilakukan agar semua masyarakat dapat menggunakan fasilitas pembangunan yang ada agar dapat dinikmati masyarakat dengan baik.Pembangunan baru dilaksanakan tahap 1 dan tahap 2 nantinya tahap penyelesaian secara menyeluruh.Kelurahan Muara fajar Timur meraih penghargaan sebagai kelurahan RW Siaga se Kota Pekanbaru,dalam MTQN kota Pekanbaru meraih juara umum dalam pawai taaruf, perkembangan UEK SP kota Pekanbaru meraih  juara 3 dan diharapkan tahun depan dapat meraih juara 1. (HW1.02/P.RAS)

Posting Komentar

0 Komentar