Kampar, HW1.Com - Persaudaraan Pengemudi Ambulance Indonesia (PPAI) salut dengan program Rumah Sakit ( RS) Lancang Kuning yang membantu kaum Dhuafa dalam berobat di RS Lancang Kuning, dengan memberikan layanan gratis bagi ibu-ibu yang miskin dan tak mampu membayar biaya persalinan. Program tersebut,memang sungguh peduli kaum dhuafa dan diharapkan Rumah Sakit lainnya dapat meniru ,apa yang dilakukan RS Lancang Kuning tersebut agar pelayanan kesehatan bagi warga miskin, kaum dhuafa dapat terlaksana secara merata .
“
Kita salut dengan program RS Lancang Kuning yang membantu kaum Dhuafa berobat
gratis bagi pasien yang mau melahirkan “ Ujar Ketua Dewan Pimpinan Pusat ( DPP)
PPAI Zulhardi Andi melalui Wakil Sekjend Bhayu Kartika kepada HW1.Com diruang kerjanya,
( 24/9).
DPP PPAI memang sudah melakukan banyak kerjasama dengan Rumah Sakit lainnya dan DPP PPAI berharap dapat bekerjasama juga dengan RS Lancang Kuning kedepannya agar layanan RS Lancang Kuning semakin baik dan DPP PPAI dapat membantu dari sisi penyediaan sarana ambulance bagi pasien yang mau berobat di RS Lancang Kuning.
Dalam
waktu dekat DPP PPAI akan melakukan silaturrahmi dengan Pimpinan RS Lancang
Kuning agar dapat menyatukan visi misi membantu masyarakat dalam layanan kesehatan
yang memang sangat vital bagi masyarakat agar dapat beraktifitas dan sekolah
serta kegiatan lainnya dengan lancar.
Dalam
pelayanan kepada pasien di RS Lancang Kuning DPP PPAI mengharapkan agar mendahulukan
pelayanan yang nomor 1 agar pasien dapat tertangani dengan cepat, setelah itu barulah
masalah lainnya dibicarakan.Hal itu
dapat dicontoh dari Rumah Sakit yang maju yang ada di negara tetangga
Indonesia.Selain itu Rumah Sakit lainnya dapat juga memberikan layanan yang
terbaiknya bagi pasien yang mau berobat.Pelayanan pasien yang utama dan pertama
barulah hal yang lainnya.
“
Kita harapkan agar mengutamakan pelaynan pasien agar dapat tertangani dengan
cepat “ tambah Bhayu Kartika menjelaskan.(HW1.02/P.RAS).
0 Komentar