2021 Desa Penghidupan Prioritaskans Pembangunan Sesuai Kebutuhan Masyarakat


 

Kampar , Harian Warta 1.Com

            Memasuki tahun 2021 desa Penghidupan akan membangun sesuai dengan kebutuhan masyarakat desa.Hal itu dilakukan agar kebutuhan prioritas yang merupakan kebutuhan utama masyarakat, dapat terpenuhi dengan baik.Sedang pembangunan lainnya akan dilakukan  bila  masih ada anggaran  setelah pembangunan prioritas dilakukan.

            “ Pembangunan prioritas kita lakukan tahun 2021 nanti “ Ujar Kades Penghidupan Suljufri  kepada HW1.Com diruang kerjanya, ( 4/12).

            Ia menambahkan dengan menjadikan skala prioritas ,maka pembangunan tidak akan tumpang tindih dan tidak salah dalam melakukan pembangunan yang dilakukan.Hal itu sesuai dalam rapat akhir tahun, didalam rapat musyawarah perencanaan pembangunan desa ( Musrenbangdes ), yang diikuti oleh semua elemen desa baik itu pengurus LPM, BPD, Karang Taruna, Bumdes dan yang lainnya.

            Perencanaan pembangunan tahun 2021 sudah dilakukan dengan menata, apa yang ada dan juga merencanakan apa yang akan dibangun nantinya.Pembangunan yang akan dilakukan tahun 2021 drainase, semenisasi dengan tetap mengutamakan protokoler kesehatan agar terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona.

                                                        Kembangkan  Itik  Petelur

Ia menjelaskan kembali memasuki tahun 2021, desa Penghidupan akan mengembangkan usaha badan usaha milik desa ( Bumdes), dengan mengembangkan ternak itik petelur agar dapat bermanfaat bagi masyarakat dan juga menambah pendapatan asli desa ( PAD).Ia mengajak semua anggota masyarakat agar benar-benar membantu desa, dengan menjaga lingkungan masing-masing dan membersihkan pekarangan rumah agar dapat terhindar dari berbagai macam bentuk penyakit yang ada. (W1.RAS/Nik)

Posting Komentar

0 Komentar