SMAN 5 Tualang Persiapkan Sarana Cuci Tangan Sebelum Corona Datang




 

Siak, Harian Warta 1.Com

            Memasuki tahun 2021 semua sekolah tetap melakukan berbagai upaya persiapan,apalagi adanya izin dari Mendiknas RI,yang membolehkan sekolah tatap muka dengan diserahkan kepada Dinas Pendidikan untuk mengatur pelaksanaan sekolah tatap muka tersebut, apakah sekolah tatap muka penuh atau setengah saja.

            “ Kita akan tetap mengutamakan protokoler corona agar siswa belajar namun tetap terhindar dari masalah corona yang sangat berbahaya tersebut “ Ujar Kepsek SMAN  5 Tulang Drs Johan kepada HW1.Com diruang kerjanya, (10/12).

            Ia menambahkan dengan membuat program yang sudah direncanakan dengan matang, akan dapat hasil yang  terbaik bagi siswa, guru dan juga sekolah.Harapan yang akan datang tetap dilakukan dengan membuat program yang tepat sasaran dan tepat guna.Ia menjelaskan tahun 2021 masih menunggu adanya Petunjuk tehnis (Juknis),dari Dinas Pendidikan Riau ,apakah akan sekolah tatap muka atau setengah tatap muka  atau hanya sekolah dengan system daring  seperti  tahun 2020 ini.Namun ia menyatakan tetap dilakukan persiapan mengarah kepada hal itu dengan mempersiapkan sarana cuci tangan di 12 titik , dimana 10 titik yang dianggap penting dan 2  titik di kantor sekolah.

            Sementara tahun 2018 setiap lokal sudah ada alat cuci tangan, sehingga sarana cuci tangan yang di bangun sebelum corona datang, dapat dimanfaatkan nantinya bila sekolah tatap muka dilakukan tahun 2021.Alat cuci tangan yang ada disetiap lokal tersebut, digunakan untuk menyiram bunga, cuci tangan ketika masuk keruangan belajar,mengambil air wuduk untuk program sekolah sholat berjamaah,yang akan sekolah membuat terobosan agar siswa dapat berjamaah sholatnya, dengan banyaknya sarana cuci tangan yang ada.Ide yang cemerlang dari Kepsek SMAN 5 Tualang Drs Johan.

 

                                    Bantuan  750 Masker Tahun 2021

Memasuki tahun 2021 juga akan diberikan bantuan masker sebanyak 700 masker untuk siswa dan 47 untuk guru, sehingga tahun 2021 siap menjalankan sekolah tatap muka secara langsung dan siap melaksanakan protokoler corona dengan ketat dan program belajar dan juga protokoler corona dapat berjalan seiring dan berdampingan dengan baik, tanpa ada program yang terkendala sama sekali.    ( HW1.RAS/Nik/Ven).

Posting Komentar

0 Komentar