Siak,HarianWarta1.Com
Menjalankan kegiatan belajar
mengajar (KBM) memang membutuhkan system belajar melihat kondisi yang ada, sehinggga siswa
dapat belajar dengan tenang dan terhindar dari bahaya penyakit yang di sebabkan penyakit yang menular ataupun penyakit
kesehatan lainnya.Dengan menjaga kesehatan siswa akan terlihat dampak dari hasil
pembelajaran ,dimana siswa, guru dapat melaksanakan KBM dengan sebaik-baiknya.
“ Kita berusaha sekuat mungkin agar
siswa,guru dan semua keluarga besar SMK Yamatu ini dapat terhindar dari bahaya
penyebaran penyakit corona yang sangat berbahaya itu “ Ujar Kepsek SMK Yamatu
Rudi Irwan ST melalui staf tata usaha Ratna Dewi AMd kepada HW1.Com di ruang
kerjanya, ( 7/1).
Ia menambahkan dengan menjadikan kesehatan no 1 tentunya sekolah harus memikirkan caranya, bagaimana siswa,guru tetap sehat selama disekolah dan terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona yang mematikan tersebut. SMK Yamatu dengan ketua yayasan Nila Kesuma MPd dan jajaran pimpinan kepala sekolah Rudi Irwan ST,Wakil Kepala sekolah bidang kesiswaan Hasnalir SPd, Wakil Kepala sekolah bidang sarana prasarana Yandri Damaiza AMd,Wakil kepala sekolah bidang Humas Suryadarma ST, Wakil Kepala Sekolah bidang kurikulum Khairul Abidin,tetap bertekad agar semua yang ada di SMK Yamatu dapat bersama-sama membangun sistem belajar yang sehat, untuk belajar yang lancar dan terhindar dari penyakit corona.
SMK Yamatu Pernah mengikuti Paskibaraka
nasional, Seni tari tingkat Propinsi Riau,Juara Bujang Dara kabupaten Siak dan
prestasi lainnya tetap berusaha akan memberikan yang terbaik,bila penyebaran penyakit
corona berhenti nantinya.Dalam segi meraih prestasi diberbagai bidang ,baik itu
olah raga,seni budaya dan event lainnya.
Antisipasi penyebaran penyakit
corona sudah disediakan sarana cuci tangan di setiap kelas,thermogen ada 2
unit,Bahkan bantuan masker juga sudah diberikan sekolah, baik bagi siswa dan juga
guru.Sebanyak 35 orang jumlah guru, tata usaha dan penjaga sekolah dan SMK
Yamatu memiliki laboratorium yang lengkap bagi semua jurusan yang ada, sudah
disediakan laboratorium sendiri.Oleh sebab itulah SMK Yamatu meraih akreditasi
A dari pemerintah.
Usulan bantuan dari pemerintah ada
diusulkan bantuan rehab ruang belajar secara menyeluruh dan ruang lainnya dari
pemerintah.SMK Yamatu merupakan daerah rawan banjir dan diharapkan agar dapat
membuat suasana belajar tetap nyaman walaupun kondisi sekolah berada di kawasan
yang masih daerah rawa. ( HW1.P.RAS).
0 Komentar