Pelalawan , HarianWarta1.Com
Memasuki masa pembelajaran
tahun 2021 yang akan dicanangkan sekolah
tatap muka agar siswa dapat memahami pembelajaran secara baik kembali , dimana
sebelumnya sekolah hanya dilakukan melalui dalam jaringan (Daring) dan Luar
jaringan ( Luring).Sekolah tatap muka dapat menghasilkan upaya peningkatan mutu
belajar siswa lebih baik daripada belajar daring dan juga Luring.
“ Kita akan lakukan persiapan yang matang
agar saat belajar tatap muka dapat berjalan dengan lancar nantinya “ Ujar
Kepsek SMKN 1 Bandar Sei Kijang H Nasril SPd MPd kepada HW1.Com diruang,kerjanya, (
6/1).
Ia menambahkan dengan menjadikan
persiapan yang matang akan dapat hasil yang lebih maksimal lagi.Sekolah tatap
muka yang awalnya akan dilaksanakan awal Januari untuk SMA/SMK ditunda selama 2
Minggu, sedang untuk SD/SMP sudah berjalan sebagaimana biasa tatap muka walau
sistemnya ada perbedaan sebelum penyakit corona datang.Pelaksanaan sekolah
tatap muka masih menunggu surat edaran atau izin dari Dinas Pendidikan Riau
,apakah akan dilaksanakan sekolah tatap muka penuh atau hanya setengah saja.
Ia menjelaskan Sekolah sudah
diberikan Dinas Pendidikan Riau untuk mengisi daftar periksa yang
diseiakan,surat pernyataan dari orang tua murid, apakah mengizin kan boleh sekolah
tatap muka atau tidak,ada izin dari tim gugus tugas corona kecamatan Bandar Sei
Kijang, surat pernyataan dari sekolah siap melaksanakan sekolah tatap muka
tahun 2021,
Pembuatan sarana cuci tangan yang standar
sudah dibangun sebanyak 20 titik yang juga disediakan disenfektan untuk cuci
tangan siswa,guru nantinya. Selain itu ada tempat mengambil air wudhu yang
disediakan sabun untuk mencuci tangan bagi siswa, sehinga pelaksanaan ibadah
berlangsung dengan kondisi prokes yang baik.Sekolah juga sudah memberikan
bantuan masker kepada siswa, guru dan juga menyediakan masker yang ada disekolah
untuk antisipasi siswa lupa membawa maskernya kesekolah.
Penyemprotan Disenfektan sudah
dilakukan disemua area sekolah yang merupakan titik kumpul siswa dan juga semua
lokal yang ada, sehingga semua lokasi yang ada di SMKN 1 Bandar Sei Kijang
Dapat membuat siswa,guru aman dari penyebaran penyakit corona yang sangat
berbahaya tersebut.Bahkan guru juga sudah membuat piket pengawas corona, yang
diketuai langsung kepala sekolah SMKN 1 Bandar Sei Kijang.(HW1.02).
0 Komentar