SMPN 5 “KKT” Adakan Kegiatan Ramadhan Dengan Tetap Mengutamakan “Prokes Corona”

 


Kampar, HarianWarta1.Com

Dengan menjadikan protokoler corona sebagai hal yang utama dan pertama ,maka siswa,guru dan semua  keluarga besar  SMPN 5 kecamatan Kampar Kiri Tengah (KKT) kabupaten Kampar, dapat terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona yang sangat berbahaya bahkan telah banyak mengambil korban jiwa.

            “ kita tetap mengutamakan protokol kesehatan agar siswa tetap menjadi sehat dan terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona yang mematikan “ ujar Kepsek  SMPN  5 KKT  Erijon Sag  kepada HW1.Com diruang kerjanya, (17\4).  

            Ia menjelaskan kegiatan selama Ramadhan tetap mengacu dengan Protokoler Kesehatan (Prokes ) Corona,agar siswa, guru tetap terhindar dari bahaya penyebaran penyakit covid 19 yang berbahaya tersebUT.Siswa di berikan tugas agar mendengarkan ceramah yang diadakan, sebelum atau setelah sholat tarawih dan harus ditandatangani oleh pengurus Mesjid atau ustadz yang berceramah .Siswa juga di berikan tata teritb sebelum belajar agar membaca alquran selama 10 menit, agar belajanya menjadi lebih konsentrasi lagi.

          Ia menambahkan sekolah tetap mengupayakan agar siswa,guru dan semua keluarga besar  SMPN  5 KKT  , terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona sesuai dengan himbauan dari Bupati  Kampar, agar semua terhindar dari bahaya penyebaran covid 19. Sekolah juga sudah memberikan bantuan masker bagi siswa dan juga guru, agar setiap berangkat ke sekolah memakai masker dan bagi siswa yang lupa memakai atau membawa masker maka sekolah  telah menyiapkan masker cadangan agar siswa tersebut dapat belajar dan terhindar dari bahaya corona.

            Dengan menjadikan  kesehatan no 1 tentunya sekolah harus memikirkan caranya, bagaimana siswa,guru tetap sehat selama disekolah dan terhindar dari bahaya penyebaran penyakit corona yang mematikan tersebut. Kepala sekolah SMPN 5 KKT ,tetap bertekad agar semua yang ada di SMPN 5 KKT dapat bersama-sama membangun sistem belajar yang sehat, untuk belajar yang lancar dan terhindar dari penyakit corona.( HW1.02 ).

Posting Komentar

0 Komentar