Idrus Maarif Terpilih Dalam” PAW Pilkades” Desa Kualu Nenas

 


Kampar , HarianWarta1.Com

            Dalam pemilihan penggantian Antar waktu kepala desa Kualu Nenas ( PAW PIlkades), akhirnya  Idrus Maarif  terpilih sebagai Kades defenitif sampai selesai masa jabatan Kades yang lama Riduan S Sos yang meninggal Dunia.Dalam pemilihan PAW tersebut, ada 3 calon Kades yang bertarung diantaranya H Herman SAg dan juga Firdaus ST.

            “ Baru saja diadakan PAW Pilkades kita, yang terpilih Pak Idrus Maarif “ Ujar Sekdes Kualu Nenas M Yunus Bakri Amd Kom melalui  Kaur tata usaha dan umum Siti Halimah didampingi Kaur Keuangan Siti Munawarah,kasi Kesejahteraan Ilham Shiddiq, Kasi Pelayanan M Al Anshari SE, Kasi Pemerintahan Kasnida dan Kaur Perencanaan Defry Karyadi kepada HW1.Com diruang kerjanya, ( 27/5).

            Ia menambahkan dalam pemilihan tersebut,berjalan sebagaimana mestinya, sehingga suasana pemilihan terlihat aman dan lancar saja.Dalam pemilihan  biasalah ada yang kalah dan ada yang menang.Mereka mengharapkan agar hasil Pilkades PAW desa Kualu Nenas tersebut, dapat memberikan hasil yang baik bagi kemajuan desa kedepannya.

            Pemilihan PAW Kades Kualu Nenas memang sebaiknya cepat dilakukan agar roda pemerintahan dapat berjalan lancar , sebagaimana mestinya dan bagi pemenang Pilkades, agar dapat menjalankan amanah yang diberikan oleh masyarakat desa Kualu Nenas,untuk memajukan desa Kualu Nenas menjadi desa yang sejahtera dan maju kedepannya.(HW1.02/P.RAS).

Posting Komentar

0 Komentar