Pertama Di Indonesia Bumdes Bangun 4 Rumah Warga Miskin


                                                                  

Kampar,HarianWarta1 Com

            Pertama terjadi di Negara Indonesia ini ada Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang dicanangkan oleh pemerintah pusat agar dapat membantu perekonomian warga desa untuk hidup dari miskin menjadi lebih baik lagi kedepannya.Hal itu sudah dilakukan oleh Bumdes Hayati desa Penghidupan kecamatan Kampar Kiri Tengah (KKT) kabupaten Kampar,yang membangun rumah mulai dari membelikan tanah,menyiapkan rumah layak huni berlantai keramik sampai selesai mulai dari kamar depan,kamar tamu,ruang tidur,ruang memasak, ruang kamar mandi sehingga sama seperti warga yang tinggal dirumah layak huni lainnya bagi warga miskin di desa Penghidupan adalah hal yang sangat luar biasa.

            “ Kita membangun rumah warga miskin mulai dari membelikannya tanah,membangunkan rumah yang layak huni dengan lantai dikeramik “ Ujar Komisaris Bumdes Penghidupan Suljufri yang juga menjabat sebagai kepala desa Penghidupan melalui Direktur Bumdes Hariyanto kepada HW1 Com diruang kerjanya,(1/9).

             Ia menambahkan dengan menjadikan Bumdes sebagai upaya mengentaskan kemiskinan,maka warga desa diupayakan setiap tahunnya dari keuntungan usaha Bumdes dapat dibangunkan rumah yang layak huni, sehingga tidak ada lagi warga desa yang tidak memiliki rumah yang tidak layak huni.Upaya itu dilakukan agar nilai Bumdes ada benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat desa Penghidupan kedepannya.

            Sebanyak 4 rumah yang sudah dibangunkan di desa Penghidupan dan tahun depan juga akan dibangunkan lagi bagi masyarakat desa lainnya.Hal itu dilakukan agar pembangunan dilakukan secara bertahap setiap tahunnya.Bumdes Hayati juga mendapat bantuan dari anggota DPR RI H Syahrul Aidi Lc MA, dimana ada 4 Bumdes diPropinsi Riau, yang mendapat bantuan dari anggota DPR RI tersebut.Bantuan tersebut berupa uang sebanyak Rp.75 juta.

            Bumdes Hayati juga akan membuka usaha Itik ;petelor sebanyak 600 ekor dan juga mengembangkan usaha kambing dari bantuan aspirasi Anggota DPR RI H Syahrul Aidi Lc MA sebanyak 45 ekor.(HW1.02).

Posting Komentar

0 Komentar