Kampar, HarianWarta1 Com
“ Kita mengadakan Musrenbangdes
tahun 2022 agar pembangunannya dapat berjalan dengan lancar “ Ujar kades Kualu Nenas
Idrus Maarif kepada HW1 Com diruang kerjanya, ( 4/10).
Ia menambahkan dalam acara Musrenbangdes dibahas pembangunan yang akan dilakukan tahun 2022 diantaranya pembukaan jalan baru,pengorekan parit, normalisasi sungai,pembangunan Posyandu,penambahan insentif guru,pelatihan RT, RW,pelatihan tata boga,pelatihan pembuatan tahu dan pelatihan lainnya.
Ia menceritakan bagaimana ditahun
2022 nanti,harapan dari masyarakat desa Kualu Nenas dapat terwujud secara
menyeluruh, apa yang sudah dibahas dalam Musrenbangdes tanpa ada kendala
sedikitpun.Ia juga berharap hal yang sama dan menginginkan adanya kerjasama
dari masyarakat desa untuk ikut serta membangun desa walaupun tidak secara
langsung,minimal dapat menjaga pembangunan yang ada agar jangan di rusak.(HW1.02).
0 Komentar