Managemen SMAN 1 Pantai Raja Bolehkan Staf Berkreasi

 


Kampar,HarianWarta1 Com

            Managemen SMAN 1 Perhentian Raja kabupaten Kampar membolehkan staf tata usaha untuk melakukan kreasi sendiri dalam menjalankan tugasnya asalkan yang baku tidak boleh di langgar pembuatan managemen laporan administrasinya ataupun  hal lainnya.

            “ Yah,kita berikan kelonggaran bagi staf tata usaha untuk menjalankan administrasi berkreasi mengembangkan kata-kata dalam laporan atau hal apapun asalkan tidak menggangu inti dari managemen secara umum “ Ujar Kepsek SMAN 1 Perhentian Raja Makhsus SPd melalui KTU Abu Salim S Sos kepada HW1 Com diruang kerjanya, ( 5/10).

             Ia menambahkan pemberian kelonggaran dalam berkreasi adalah untuk memperbaiki tulisan yang ada atau mengembangkannya asalkan tidak salah dari tujuan surat yang akan dilaporkan nantinya.Format surat boleh dikembangkan isinya asal akan tetap mengaju ke Format secara umum.Hal itu memang terkadang ada bahasa yang kurang pas, sehingga staf memiliki kesempatan untuk melakukan perbaikan tulisannya agar menjadi lebih baik lagi susunan kalimatnya.

            Managemen SMAN 1 Perhentian Raja tidak terlalu kaku sehingga staf hanya boleh mengetik, apa yang diperintahkan .Padahal terkadang ada kata kata yang salah dari pimpinan sementara staf tidak berani membenahinya .Oleh sebab itulah managemen SMAN 1 Perhentian Raja membolehkan staf untuk memperbaiki dan mengembangkan kalimat dalam setiap laporan administrasi sekolah.

            Ia juga menceritakan SMAN  1 Perhentian Raja masih dalam masa akreditasi sekolah agar dapat tetap meraih akreditasi A dan nilai yang didapat sebanyak 96. Upaya yang dilakukan sekolah tetap maksimal agar semua managemen sekolah, pendidikan,kurikulum masa Covid 19 ini dapat berjalan sesuai dengan program ya ng sudah dicanangkan oleh sekolah.(HW1.02).

Posting Komentar

0 Komentar