16 Kasus DBD di Rokan Hulu, 1 Warga Meninggal Dunia

 


 ROHUL - Tingginya curah hujan yang disertai dengan bencana banjir di sejumlah daerah di Kabupaten Rokan Hulu berpengaruh terhadap meningkatnya kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di daerah tersebut.

Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu mencatat, sejak musim penghujan dari bulan November 2021 hingga awal Januari 2022 telah terjadi sebanyak 16 kasus DBD, dimana 1 orang diantaranya meninggal dunia.

"Kecamatan Tandun menjadi kecamatan dengan angka kasus tertinggi," cakap Kadis Kesehatan Rohul dr. Bambang Triono melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Diskes Rohul, dr. Darmadi Lubis, kepada wartawan, Jumat (7/1/2022).

Agar kasus DBD tidak meluas, Darmadi mengimbau kepada seluruh warga di seluruh kecamatan agar memasifkan gerakan gotong royong dan gerakan pemberantasan sarang nyamuk secara berkala.

Ditambahkan Darmadi, selain memasifkan gerakan pemberantasan sarang nyamuk sebagai upaya pencegahan, upaya lain yang harus dilakukan masyarakat adalah dengan disiplin menerapkan gerakan 3M Plus, yakni menguras dan menutup tempat penampungan air/ dan mengubur barang yang dapat menampung air.

Posting Komentar

0 Komentar