RUPAT - Kekerabatan Kesultanan Siak Sri Indrapura (KKSSI) Kecamatan Rupat
menggelar acara syukuran atas keberhasilan peserta binaannya meraih juara tiga
dan dua dalam helat "Lomba Nyanyi Langgam Melayu Nusantara" yang
diadakan di Desa Puteri Sembilan Kecamatan Rupat Utara, beberapa waktu lalu.
Acara syukuran sederhana atas keberhasilan peserta
binaan KKSSI yang meraih juara dua dan juara tiga ini diadakan di Lesehar Sei
Penebak Kampunng Jawa Batupanjang Kecamatan Rupat pada Selasa, 4 Januari 2022
lalu.
"Kami adakan acara syukuran sederhana ini
sebagai tanda ucapan terimakasih kepada semua peserta, penyenggara dan terutama
kepada Kades Puteri Sembilan Kecamatan Rupat Utara Suyutno, S.PdI selaku tuan
rumah penyelenggara. Dan terkhusus kepada peserta binaan kami yang meraih
juara," ucap Ketua KKSSI Kecamatan Rupat, Datuk Temenggung Abu Lizar
kepada media ini.
Untuk diketahui, peserta binaan KKSSI Rupat yang
meraih juara pada helat "Lomba Nyanyi Langgam Melayu Nusantara"
yaitu; juara tiga putera Amrizal bin Firdaus dan juara dua putera Azman bin
Jerana. Sedang juara 1 putera diraih oleh Muhammad Syauwudin dari KKSSI
Rupat Utara.
"Tujuan KKSSI adalah upaya salah satu wadah
untuk membangun Budaya Melayu," kata Ketua KKSSI Kecamatan Rupat, Datuk
Temenggung Abu Lizar lagi.
0 Komentar