Pelalawan,HarianWarta1 Com
Siswa SMKN 1 Bandar Sei Kijang kabupaten Pelalawan,mampu dahulu membongkar
pasang mesin mobil jenis apa saja, barulah lulus ujian sekolah.Hal itu
ditegaskan kepala sekolah (Kepsek) SMKN 1 Bandar Sei Kijang H Nasril SPd MPd kepada HW1 Com diruang
kerjanya,
“ Kita akan lakukan ujian
berkali-kali dan pembinaan secara kontinu sampai siswa bisa bongkar pasang
mesin mobil barulah ia lulus ujian “ Ujar Kepsek SMKN 1 Bandar Sei Kijang H Nasril
SPd MPd kepada HW1 Com,(2/2).
Ia menambahkan hasil dari pembinaan
yang dilakukan secara kontinu dan terjadwal , siswa SMKN 1 Bandar Sei Kijang
banyak yang bekerja diperusahaan bagian mesin. Selain itu banyak juga yang melanjutkan
pendidikannya kejenjang perguruan tinggi dan ada yang membuka usaha sendiri.
Ketika HW1 Com menanyakan bila siswa
tidak lulus dalam ujian praktek , bagaimana? H Nasril menjelaskan siswa yang tidak
lulus akan di lakukan ujian kembali dan pelatihan kembali.Ia juga menyebutkan daya
pikir anak anak memang berbeda, sehingga bagi yang tidak lulus tidak serta
merta tidak diluluskan, tetapi diberi kesempatan lagi untuk melakukan pelatihan
dan ujian sampai ia lulus.
“ Kita akan terus memberikan pelatihan
dan ujian sehingga siswa lulus semuanya “ tambahnya mengakhiri.(HW1.02).
0 Komentar