SMAN 1 Perhentian Raja Terapkan Belajar 2 Shift

 

      

Kampar , HarianWarta1 Com

            Dalam masa pembelajaran saat ini dilakukan dengan pembelajaran tatap muka (PTM) dengan 2 shift.Pembelajaran dilakukan dengan jam belajar mulai jam 7.30 – 10.30-jam 10.30-12.40.00 WIB setiap harinya.Hal itu sesuai dengan surat edaran dari Dinas Pendidikan Propinsi Riau.

            “ Kita lakukan pembelajaran tatap 2 Shift dengan  waktu belajarnya dari jam 7.30-10.30 WIB -10.30 WIB-12.40 WIB  ” Ujar Kepsek SMAN  1 Perhentian Raja Maksus SPd melalui KTU Abu Salim S Sos kepada HW1 Com diruang kerjanya, (31/1).

            Ia menambahkan pembelajaran dilakukan agar  siswa dapat belajar dengan tertib dan juga dapat mengikuti materi  pelajaran, baik saat disekolah maupun saat dirumah.Ia mengharapkan agar semua guru benar-benar dapat menjalankan tugasnya dengan baik agar program kegiatan belajar mengajar (KBM) dapat berjalan dengan lancar.

            Pelaksanaan pembelajaran tatap muka dengan 2 Shift dilakukan dengan cara pembelajaran dilakukan dengan waktu yang terbatas dan  sesuai dengan yang ditetapkan oleh Dinas Pendidikan Propinsi Riau.  Hal itu jangan sampai salah dalam menerapkan PTM 2 Shift. Ia yakin dengan PTM 2 Shift, maka semua program pembelajaran akan dapat lebih terpenuhi dari pada belajar dengan cara dalam jaringan (daring) ataupun Luar jaringan (Luring).(HW1.02).

 

Posting Komentar

0 Komentar