“Bumkam” Tualang Timur Akan Buka BRI Link

   


                    

Siak,HarianWarta1 Com

            Badan Usaha Kampung  ( Bumkam) Tualang Timur kecamatan Tualang kabupaten Siak,akan membuka usaha BRI Link dalam waktu dekat.Namun,hal itu akan dibicarakan dengan semua elemen Kampung  yang ada, baik itu LPM, BPD, PKK, Karang Taruna,Tokoh Masyarakat dan elemen lainnya agar satu kata dalam membangun dan memajukan Bumkam kedepannya.

            “ Kita akan membuka usaha BRI Link agar semakin majunya usaha Bumkam kita kedepannya “ Ujar Penghulu Tualang Timur Ade Masitoh Hotmauli S kepada HW1 Com diruang kerjanya,( 6/4).

            Ia menambahkan  rencana awal akan membeli Honda Viar untuk mengangkut air dari pesanan masyarakat, yang membeli air di unit usaha Bumkam. Usaha Bumkam lainnya adalah simpan pinjam, Depot Air Minum.Ia juga menyatakan akan melakukan kerjasama dengan berbagai  perusahaan yang ada di Tualang Timur atau sekitarnya agar dapat mensejahterakan masyarakat Kampung Tualang Timur kedepannya.

            Ia juga menyatakan rencana akan membuka usaha itik petelur, juga akan dibicarakan dengan lembaga desa yang ada, agar semua unit usaha Bumkam yang ada dapat berjalan sesui dengan program Bumdes.Dengan berjalannya program Bumdes ,maka perkembangan unit usaha akan dapat ditambah kembali dan pendapatan asli desa (PAD) dapat bertambah serta semakin banyaknya tenaga kerja yang terserap kedepannya.

            “ Kita bicarakan nantinya dengan lembaga Kampung yang ada, baik membuka usaha itik petelur,  BRI Link dan lainnya “ tambahnya mengakhiri. (HW1.02).

Posting Komentar

0 Komentar