Kampar , HarianWarta1 Com
Dalam ujian akhir sekolah baik untuk
kelas 9 dan juga untuk kelas 7 dan kelas 8 SMPN 10 Tapung kabupaten Kampar,mengadakan
ujian akhir tersebut dengan tatap Muka (TM) perdana setelah 2 tahun tidak dibolehkan
akibat Covid 19 dan ujian Tatap Muka ini merupakan ujian perdana dan masih
dalam masa Covid 19, yang dilakukan tetap dengan protokoler Kesehatan (Prokes)
Covid 19.
“ Kita mengadakan ujian akhir sekolah
baik untuk kelas 9 dan juga kelas 7 dan kelas 8 dengan tetap mematuhi Prokes
Covid 19 “ Ujar kepsek SMPN 10 Tapung Nasrun Wagiman MPd kepada HW1 Com diruang kerjanya, ( 11/5).
Ia menambahkan Pelaksanaan ujian semester
bagi kelas 9 dimulai tanggal 9-14 Mei 2022 dan juga ujian kelas 7 dan kelas 8
diadakan tanggal 17-23 Mei 2022. Ujian tetap dilakukan pengawasan oleh panitia
ujian agar tetap mematuhi Prokes Covid 19 dan ia berharap agar pelaksanaan
ujian dapat berjalan dengan lancar.
Sebagai ketua panitia pelaksana
ujian Soneta SPd,Sekretaris Raza Nopiandi
SPd dan bandahara Nurmayati SPd dengan , ketua Satgas Yuswardi SPd. Pelaksanaan
ujian semester diharapkannya dapat berjalan lancar karena masa Covid 19 saat
ini bisa saja berubah, bila seketika ada siswa atau guru yang terkena
penyebaran penyakit Covid 19, karena vaksinasi tidak menutup kemungkinan siswa
dan juga guru tidak terserang penyakit Covid 19.(HW1.02).
0 Komentar