Kampar , HarianWarta1 Com
Desa Karya Bakti Kecamatan Kampar Kiri Tengah (KKT) kabupaten
Kampar, membangun Drainase untuk dapat membuat air mengalir dengan lancar,
sehingga tidak menggenangi jalanan desa dan dapat membuat nyaman hidup warga
desa Karya Bakti
“ Kita membangun drainase untuk
membuat aliran air menjadi lancar “ ujar kades Karya Bakti Supriadi kepada HW1 Com di ruang kerja nya, ( 11/6).
Ia menambahkan dengan membangun
Drainase akan banyak manfaat bagi masyarakat, baik untuk kegiatan pergi ke
sekolah, bekerja, berbelanja dan.lain sebagainya.Hal itu karena jalanan desa tidak ada air yang menggenangi
karena air telah mengalir di Drainase yang sudah di bangun. Ia mengharapkan
agar pembangunan yang ada dapat dijaga, agar jangan cepat rusak nantinya.
Drainase yang dbangun panjangnya 350
m,kedalaman 70 cm dan lebar 1m. Pembangunan itu untuk memenuhi kebutuhan akan
adanya sarana prasarana yang membuat
desa menjadi bersih, indah dan tertata dengan baik. Drainase dapat menampung air hujan, air sumur warga yang
memang harus ada pengaliran airnya agar jangan tergenang, yang dapat membawa
penyakit dengan banyaknya nyamuk dan virus penyakit lainnya.
“ Kita bangun Drainase berdasarkan kesepakatan semua elemen
desa, baik itu LPM, BPD, PKK, Perangkat Desa, tokoh masyarakat dan lainnya “ tambahnya mengakhiri.(HW1.02).
0 Komentar