Desa Utama Karya Bangun Drainase

 


                                               

Kampar , HarianWarta1 Com

            Desa Utama Karya kecamatan Kampar Kiri Tengah (KKT) kabupaten Kampar, membangun drainase sepanjang 200 m, dan lebar 60 cm serta dengan kedalaman 60 cm.pembangunan Drainase tersebut akan berdampak bagi berkurangnya debit air yang mengalir di parit desa dan dapat menghindari terjadinya banjir di desa Utama Karya.

            “ Kita membuat drainase agar air hujan dapat mengalir dengan lamcar di parit desa “ Ujar Kades Utama Karya Nyamin melalui Kaur Keuangan Suparman kepada HW1 Com diruang kerjanya, ( 9/6).

            Pembangunan Drainase merupakan usaha desa agar genangan air jangan lagi menggenangi jalanan desa, serta pemukiman warga.Upaya tersebut secara bertahap dibangun karena keterbatasan anggaran yang ada.Sebagai Tim pelaksana Kegiatan (TKP) adalah Riki Al Mustapa.

            Ia menjelaskan pembangunan tahun 2022 ini hanya dilakukan 1 titik saja karena anggaran yang ada hanya untuk pembangunan drainase saja.Ia berharap agar tahun depan lebih banyak lagi pembangunan desa agar semakin maju desa Utama Karya dalam membangun desa, untuk kesejahteraan masyarakat desa Utama Karya.(HW1.02).    

Posting Komentar

0 Komentar